Ibu-ibu yang cerdas, akan melahirkan anak-anak yang cerdas
Dian Sastrowardoyo
Kehamilan adalah anugerah dari Tuhan yang luar biasa. Seorang ibu dipilih untuk mengemban tugas yang mulia sekalipun tidak mudah. Mengandung, melahirkan, mendidik anak, mengurus rumah tangga hingga memastikan semuanya berjalan sesuai dengan harapan. Tak jarang semua tugas itu dilakukan dalam satu waktu hingga seorang ibu mampu mejalani peran yang multitasking.
Tugas seorang ibu sudah dimulai dari saat ia memutuskan untuk menikah. Tujuan menikah selain melengkapi kebahagiaan tentu ada harapan untuk dapat segera menimang anak untuk melanjutkan keturunan. Maka, saat merencanakan suatu kehamilan, seharusnya sudah dipersiapkan tentang cara bagaimana memenuhi kebutuhan nutrisi bagi calon bayi yang akan dikandung nanti. Bagaimana cara mempersiapkan nutrisi yang tepat bagi ibu hamil?
Menurut dr. Eduardus Raditya K.P, Spog yang menjadi narasumber dalam acara talkshow di Festival Bunda Generasi Maju tanggal 28 April 2019 di Jogja Expo Center, Yogyakarta menerangkan bahwa kebutuhan nutrisi ibu hamil itu ada 2 macam, yaitu nutrisi makro dan nutrisi mikro.
- Nutrisi Makro adalah unsur yang dibutuhkan untuk pertumbuhan badan, metabolisme dan fungsi tubuh yang menghasilkan energi untuk beraktivitas da dibutuhkan dalam jumlah banyak oleh tubuh. Karbohidrat, protein dan lemak termasuk dalam nutrisi makro
- Nutrisi Mikro adalah nutrisi yang dibutuhkan tubuh dalam jumlah kecil yang termasuk vitamin dan mineral. Meskipun kecil, namun peranannya cukup besar yaitu penting dalam pembentukan otak. Ibu hamil sangat membutuhkan zat besi, asam folat, kalsium, vitamin D.
Selama masa kehamilan, kebutuhan ibu akan nutrisi makro dan mikro meningkat. Kekurangan nutrisi makro ataupun mikro dapat menyebabkan berbagai resiko pada ibu hamil. Oleh karena itu, pemenuhan kebutuhan nutrisi ibu hamil merupakan langkah awal dukung Generasi Maju.
Masa kehamilan adalah periode awal dari 1000 hari pertama si Kecil yang penting untuk kualitas masa depannya
Di 1000 hari pertama kehidupan merupakan masa penting bagi perkembangan fisik, saraf otak dan mental anak. Asupan nutrisi harus diperhatikan dalam masa ini, karena dimasa ini berlangsung perkembangan optimal untuk menjadi generasi maju dengan 5 potensi prestasi yaitu :
- Cerdas Kreatif
- Tumbuh tinggi dan kuat
- Mandiri
- Supel
- Percaya Diri
Berkaitan dengan pentingnya pemenuhan nutrisi ibu hamil khususnya nutrisi mikro, fakta membuktikan bahwa 1 dari 2 ibu hamil di Indonesia mengalami anemia dan kekurangan mikronutrisi seperti Zat Besi dan Asam Folat. Kekurangan Zat Besi dapat menyebabkan anemia. Anemia dapat menyebabkan dampak yang cukup beresiko diantaranya : bayi lahir prematur, berat badan bayi lahir rendah, keguguran, gagal jantung, kelainan plasenta, perdarahan, hingga kematian bayi dalam kandungan.
Peran SGM
SGM Bunda mendukung pemenuhan nutrisi Bunda di masa hamil dan menyusui sejak tahun 2012. SGM Bunda diproduksi oleh Sarihusada Generasi Mahardika yang berpengalaman lebih dari 65 tahun, dikembangkan oleh kolaborasi Sarihusada dengan iluwan internasional di pusat penelitian Nutricia di Belanda dan Singapura.
SGM Bunda berkomitmen mendukung kesehatan ibu hamil melalui 3 cara :
- Menghadirkan produk susu berkualitas untuk mencukupi kebutuhan nutrisi di masa hamil dan menyusui
- Memberikan edukasi melalui aktifasi offline / on groud
- Memberikan edukasi melalui aktifasi secara online / digital
Ssst, ada produk baru SGM Bunda dengan Complinutri, yang membantu memenuhi kebutuhan nutrisi Bunda di masa hamil dan menyusui. Perlu diketahui bahwa makanan harian ibu hamil belum tentu bisa memenuhi kebutuhan nutrisi selama masa kehamilan.
Peran susu formula pada ibu hamil :
- Membantu mencukupi asupan nutrisi makro atau mikro,khususnya formula yang tinggi kandungan zat besi dan asam folat
- Membuat ibu tetap sehat dengan melengkapi konsumsi makanan bergizi dan seimbang
- Supaya gizi ibu optimal, mendukung anak generasi maju dalam mencapai potensi prestasi : cerdas kreatif, tumbuh tinggi dan kuat, mandiri, supel dan percaya diri
SGM Bunda Complinutri hadir dengan 3 varian rasa yaitu jeruk, strawberry dan coklat. SGM Bunda Complinutri mengandung nutrisi mikro yang sangat diperlukan oleh ibu hamil dan menyusui yaitu :
- Minyak ikan : mendukung perkembangan saraf dan otak janin
- Tinggi Zat Besi : mendukung pencegahan anemia pada Bunda
- Tinggi Asam Folat : mendukung pertumbuhan dan perkembangan janin
- Tinggi kalsium dan vitamin D : membantu pembentukan tulang janin
Berkaitan dengan komitmen SGM Bunda dalam memberikan edukasi melalui aktivitas offline atau on ground, maka Festival Bunda Generasi Maju hadir di 4 kota di Indonesia yaitu :
- Surabaya, Minggu 21 April 2019 di Lap. Parkir Grand City Mall Surabaya
- Yogyakarta, Minggu 28 April 2019 di Jogja Expo Center
- Jakarta, Minggu 21 Juli 2019 di Park & Ride Thamrin Lot 10 Jakarta
- Bandung, 28 Juli 2019 di Taman GOR Saparua Bandung
Saya sudah mengikuti acara Festival Bunda Generasi Maju di Yogyakarta. Bandung dan Jakarta, siap-siap menyambut acara ini ya. Jangan sampai ketinggalan kerena acaranya sungguh seru, mengedukasi dan sangat bermanfaat. Yang sangat membanggakan adalah antusiasme para Bunda hamil yang mengikuti acara demi acara dari pagi hingga selesai, didukung oleh para suami yang setia menjadi suami siaga. Banyak aktivitas yang dapat dilakukan oleh para Bunda hamil di acara ini antara lain :
- Talkshow dengan dokter kandungan seputar nutrisi penting kehamilan
- Prenatal Yoga bersama suami atau pendamping yang dipandu oleh instruktur profesional
- Cooking demo menu lezat bernutrisi menggunakan bahan SGM Bunda dan Beauty Class bersama Wardah
- Area Bunda
Area Bunda berisi kegitan edukatif dan menyenangkan antara lain :
1. Area Bunda Sehat : konsultasi kehamilan dan USG dengan tenaga kesehatan
2. Area Bunda Santai : Relaksasi berupa totok wajah dan massage, didukung tenaga profesional dari Mom & Jo
3. Area Bunda Cerdas : Games edukatif berhadiah seputar Mitos Vs Fakta seputar kehamilan
4. Area Bunda Jajan : Jajanan lezat untuk ibu hamil
SGM Bunda juga melakukan edukasi melalui platform digital yaitu : Facebook SGM Bunda, yang berfungsi sebagai pusat informasi dan edukasi seputar kehamilan dengan berbagai fitur seperti artikel, live chat dengan dokter dan ahli nutrisi, tips kehamilan, serta aktivitas digital lainnya.
Taman Prestasi Sahabat Generasi Maju
Bersamaan dengan diselenggarakannya acara Festival Bunda Generasi Maju, berlangsung pula acara Taman Prestasi Sahabat Generasi Maju di Jogja Expo Center. Anak-anak generasi maju antusias mengikuti lomba mewarnai dan bermain di area wahana edukatif yang sudah disediakan. Empat wahana edukatif dan menyenangkan yang sudah disediakan yaitu :
- Taman Cerdas Berkreasi
- Taman Petualangan
- Taman Ketangkasan
- Taman Sehat
Semua aktivitas yang ada di Taman Prestasi Sahabat Generasi Maju mendukung perkembangan potensi prestasi anak-anak generasi maju. Generasi Maju adalah generasi yang dapat meraih apa yang menjadi cita-citanya. Potensi prestasi anak perlu distimulasi dengan aktivitas bermanfaat demi mengoptimalkan aspek-aspek cerdas kreatif, tumbuh tinggi dan kuat, mandiri, supel dan percaya diri.
Bunda Sehat, Langkah Awal Dukung Generasi Maju! 🙂
Yg di Bandung 28 Juli pas masih liburan sekolah. Semoga bisa bawa Fahmi ke acara di Saparua. Terakhir kali ikut acara SGM yang di Bogor tengah tahun 2018 lalu
Sip mba. Semoga bisa ikutan yaa.. 🙂
Seru banget ya acaranya. Wajib didatangin oleh para bumil nih soalnya ada berbagai kegiatan menarik yang bisa diikuti para bumi di festival bunda generasi maju!
Iyess, seru dan sangat bermanfaat nih..khususnya untuk ibu hamil 🙂
Wah manfaat susu sgm ini luar biasa tak hanya untuk anak, orang dewasa pun ada
Iya, mba. Ada SGM Bunda juga..buat Ibu hamil 🙂
Wah mantap ya, ibu dan anak sama-sama mendapatkan ruang untuk edukasi dan untuk berekspresi. SGM patut diacungi jempol karena peduli pada edukasi mama dan juga anak
Iya, mba. Supaya gak kepikiran ninggal anak di rumah 🙂
acaranya komplit sekali mulai dari demo masak, olahraga, talkshow buat para moms yang bikin tambah pengetahuan biar bisa memberi nutrisi yang baik untuk anak dan dirinya
Iyess, mba. Satu paket lengkap sekali ini 🙂
Varian rasanya enak-enak segar gitu kayaknya yah, cocok buat iu hamil, jadi gak bikin enek. Apalagi yg rasa strawberry dan jeruk. Jadi gak bingung hamil lagi nanti, minum SGM bunda aja ah.
Sip, mba. Seger deh rasanya.. 🙂
Acara yang sangat seru ini. Bikin bunda bisa ngumpul bareng bunda2 lain, nambah wawasan, terus juga bisa jajan-jajan. Aku gak sabar nunggu acara yang di Bandungnya 😀
Yup, mba. Sebentar lagi di Bandung ya.. 🙂
Lengkap nih acaranya, edukatif juga menyenangkan. Dengan kegiatan seperti ini banyak bunda yang semakin banyak wawasan sehingga efek jangka panjangnya akan menciptakan generasi yang sehat dan cerdas.
Iyak, betul sekali 🙂
Bagus banget campaign yg diadakan oleh SGM ya…SGM selalu memberikan edukasi yg bermanfaat untuk ibu hamil dan anak balita, keren
Jelas mba. Sangat mengedukasi dan berfaedah 🙂
Bagus nih SGM, sekarang ada susu untuk para buibu acaranya juga menarik ya Mba
Iyess banget mba 🙂
SGM ini selalu mengadakan acara yg selalu mengedukasi ibu dan anak ya….jadi tambah ilmu buat calon bunda, jadi tambah ilmu buat memberikan nutrisi pada calon buah hati dan juga anaknya kelak
Sip, mba.. 🙂
Seru banget ya acaranya, di Surabaya event ini yang pertama dan saya pun menghadirinya. Paling suka di booth bunda Jajan karena saya bisa makan jajan…hehehe
Haha..toss mba 🙂
Acaranya keren mbak. Banyak sekali ilmu2 yang bisa didapatkan oleh para ibu dan calon ibu. Semoga makin bertambah acara2 seperti ini ya dan suatu saat aku bisa ikutan.
Sip mba, semoga bisa ikutan ya..
AKu baru tau SGM juga ada susu buat bundnaya mbak 😀
Festivalnya ramai dan seru seklai. Pastinya dapat banyak informasi ttg kesehatan khususnya kesehatan bumil ya 😀
Pastinya mba 🙂
Event ny komplit ni semua ada buat ibu hamil serta buat calon bayinya , semua senang tambah ilmu pula
Iyess, mba 🙂
Acaranya pasti sangat bermanfaat banget ya Mba. Beruntung bisa hadir. Pas baca bagian “Menghadirkan produk susu berkualitas untuk mencukupi kebutuhan nutrisi di masa hamil dan menyusui.” Menurutku ini penting banget buat ibu hamil dan menyusui. Keren nih SGM, semoga kedepannya bisa terus berinovasi menjadi lebih baik.
Nah, benar banget mba 🙂
1000 Hari Pertama Kehidupan adalah periode emas bagi tumbuh kembang seorang anak. Oleh karenanya pemenuhan nutrisinya harus tepat
Yup, benar sekali mba 🙂