Anak yang senang berimajinasi tanda anak yang cerdas
Julipedia
Apakah Bunda suka mendongeng? Jika iya, selamat! Karena mendongeng pada anak itu banyak manfaatnya. Anak pun pasti senang. Saya masih ingat, bagaimana dulu ibu saya suka mendongeng sebelum saya tidur. Meskipun tidak sering atau setiap hari, namun ingatan saat-saat kebersamaan itu begitu membekas dalam pikiran saya sampai sekarang. Indah untuk dikenang.
Berkat dongeng, saya jadi senang berimajinasi. Saya juga senang membaca buku. Dan tak lupa, saya juga suka menulis karena terinspirasi dari dongeng-dongeng di masa kecil. Saya merasakan sekali manfaat itu. Mau tahu apa saja manfaat mendongeng? Yuk, cari tahu..
Manfaat mendongeng :
- Kecerdasan kognitif / menambah wawasan
Banyak hal baru yang didapatkan dari cerita dongeng. Wawasan dan pengetahuan anak dapat bertambah, pola pikirnya pun dapat terbuka. Kecerdasannya dapat terstimulasi dan mengalami perkembangan. Anak akan terbiasa berpikir sistematis, dan dapat terinspirasi dari cerita yang pernah didengarnya.
- Meningkatkan daya imajinasi
Saat didongengkan, anak akan membayangkan alur cerita. Lalu pikirannya akan mengembara. Imajinasinya dapat meningkat seiring dengan semakin banyaknya cerita yang ia dengarkan. Imajinasi berkaitan erat dengan kecerdasan anak.
- Mengolah rasa sosial dan emosional
Dalam dongeng, biasanya ada konflik antara si baik dan si jahat. Dalam pergolakan ini, emosi anak akan diaduk-aduk. Bisa jadi marah, sedih atau senang sesuai dengan cerita yang disajikan. Anak akan belajar untuk mengelola emosinya dengan baik.
- Meningkatkan ikatan atau bonding antara ibu dan anak
Saat ibu bercerita dan anak mendengarkan, ada ikatan batin yang sulit untuk dipisahkan. Hal ini dapat mempererat hubungan antar ibu dan anak. Karena anak akan merasa nyaman dan senang.
- Meningkatkan ketrampilan berbahasa
Ada banyak kosakata dalam buku cerita atau dongeng. Maka anak akan mempelajari kosakata-kosakata baru yang dapat menambah ketrampilan berbahasanya.
- Membuat anak gemar membaca
Yup, anak saya masih balita. Belum bisa membaca. Namun dia antusias sekali berpura-pura membaca buku cerita. Lha kok ndilalah kok dia dapat mengahafalkan kata demi kata dalam buku cerita seperti sudah dapat membaca. Saya jadi takjub. Semoga saja setelah dapat membaca, kegemarannya adalah membaca buku.
- Ada pesan moral yang baik untuk perkembangan anak
Ketika ada cerita tentang si baik dan si jahat, anak akan belajar mengetahui mana yang benar atau salah. Anak pun dapat mengasah budi pekerti dengan berbagai pesan moral yang diselipkan dalam cerita dongeng.
Nah, Bunda ternyata banyak sekali manfaat mendongeng kan? Meskipun sepertinya sederhana, namun kegiatan mendongeng ini penting dalam mendukung potensi prestasi si Kecil. Harapannya tentu saja anak-anak dapat menjadi Generasi Maju, yaitu generasi yang dapat mencapai cita-citanya.
Selamat mendongeng 🙂
wah nanti bisa diterapin ke anak2 saya Mba. selain itu juga membangun komunikasi antara pendongeng dan pendengar agar lebih dekat ya, apalagi kalau mendongengnya ke anak2 pasti komunikasi dan kedekatan keduanya lebih meningkat.
Iya mba, semakin mempererat ikatan batin 🙂
Ahhhh… saya jadi tersadar bahwa selama ini saya nyaris tidak pernah mendongeng untuk anak pertama saya. Saya akan coba deh mulai mendongeng untuk anak kedua saya.. Makasih sharingnya, jadi reminder buat saya 🙂
Semangat mba, tak ada kata terlambat kok 🙂
Untuk mencetak generasi yang cinta membaca, bisa diawali dengan banyak dibacakan cerita ya mb…tfs mb…
Iya mba, karena wawasan dan imajinasi anak akan semakin luas 🙂
Wah. Ternyata mendongeng punya banyak manfaat ya mbak. Jadi ingat, dulu waktu kecil saya suka bgt berijanisasi Krn sering didongengin sama bapak dan ibu.
Imajinasi itu yang membuat mba jadi senang menulis seperti sekarang kan ? 😀
Wah saya juga pengen kalo sudah punya anak, anakku dibacain dongeng. Manfaatnya banyak ternyata.
Sip mba, semoga terwujud ya suatu hari nanti 🙂
Jaman blm bisa baca, papa yg selalu mendongeng sebelum tidur. Begitunya sudah bisa baca, bobok malam2 dan namatin bobo dan ananda. Skrg mau bobok , pegang hp hiks.
Haha..jaman selalu berubah ya Manda 🙂
Banyak sekali keuntungan mendongeng, kalau mendongengnya pakai alat peraga jadi lebih menarik ya mbak…
Iyess, anak-anak pasti sukaaa.. 🙂